Sebagai pemantapan terkait pemahaman pemanfaatan sarana prasarana penduung penyelenggaraan Tefa, SMKN 2 Sukorejo berkolaborasi bersama PT Alfan Mechatronic Innovation (PT. AMI). Kegiatan ini dilaksanakan pada hari Jum’at, tanggal 22 September 2023 bertempat di Ruang E SMKNEDAS. Kegiatan dihadiri oleh semua guru Bapak/Ibu guru SMKNEDAS.

Selama workshop diadakan, narasumber kegiatan yang berasal dari PT AMI yaitu Bapak Alfan Imawan/ Di kegiatan tersebut, PT. AMI dan SMKN 2 Sukorejo membuat rencana program bersama yang rencananya akan dilaksanakan di tahun 2024 ini. Fokus utama kegiatan tersebut antara lain adalah sebagai pengembangan produk bersama untuk teaching factory, Guru tamu industri, sinkronisasi kurikulum, upskilling/reskilling oleh guru kejuruan, dan sarana prasarana, serta menyepakati timeline kegiatan-kegiatan yang sudah disebutkan di atas.

Kepala SMKN 2 Sukorejo, Bapak Mohamad Supandri, S.Pd., M.T juga mengungkapkan dukungan kepada para guru kejuruan bahwa pentingnya workshop ini tidak hanya meningkatkan kapasitas dan kapabilitas diri, melainkan demi terwujudkan implementasi pembelajaran yg terpadu bagi anak didik supaya visi dari implementasi SMK Pusat Keunggulan ini tercapai.

Adapun kerjasama dengan PT. AMI akan meliputi pelatihan praktek kerja bagi siswa/siswi SMKNEDAS yang diharapkan agar dapat mencetak lulusan SMK yang handal dan siap menghadapi tantangan dunia industri.


0 Komentar

Tinggalkan Balasan

Avatar placeholder

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *