Kegiatan Penguatan Model Pembelajaran Produk Kreatif dan Kewirausahaan bertujuan untuk :
- Memotivasi siswa siswi dalam berwirausaha
- Mengetahui bagaimana memasarkan produk baik secara konvensional atau melalui penjualan online (online market)
Kegiatan ini akan diikuti oleh seluruh siswa-siswi kelas XI dan XII secara bergantian. Kegiatan akan berlangsung selama 1 bulan per gelombang. Siswa-siswi akan diberi pengarahan terkait pembukuan dasar, produk yang akan dijual dll.
Setelah itu siswa diberikan modal usaha kelompok wirausaha sejumlah Rp. 1.000.000,00. Pemberian modal diharapkan dapat membantu pelaksanaan produksi mulai dari pembelian bahan, proses produksi sampai dengan pemasaran.
Pada kegiatan ini terjadi pembelajaran diferensiasi, pembelajarn deferensiasi pada produk /usaha yang dilakukan, ragam produk jasa atau barang yang dihasilkan bernacam-macam, diantaranya adalah:
- Produk Makanan
- Desain dan Cetak
- Fotografi
- dll
Setiap kelompok wirausaha akan didampingi 1 guru pendamping, Selama 1 bulan kedepan akan di pantau dan dibimbing oleh guru pembimbing. Pada akhir kegiatan setiap kelompok wirausaha akan mempresentasikan hasil usahanya.
Berikut adalah dokumentasi kegiatan penguatan model pembelajaran PKK
0 Komentar