Alhamdulillah, 393 Siswa SMKN 2 Sukorejo LULUS 100%

Seluruh SMA/SMK di Indonesia mengumumkan kelulusan siswa kelas XII pada Senin (05/05/2025). Pengumuman ini merupakan momentum yang sangat ditunggu, tidak terkecuali bagi siswa SMK Negeri 2 Sukorejo. Kegiatan ini dilakukan setelah sebelumnya seluruh siswa ditentukan kelulusannya melalui rapat yang dipimpin oleh kepala sekolah, wakil kepala sekolah, wali kelas, dan dewan guru SMK Negeri 2 Sukorejo.

Selamat! Para siswa kelas XII SMK Negeri 2 Sukorejo telah resmi LULUS dengan tingkat kelulusan sebesar 100% untuk tahun ajaran 2024/2025. Ini merupakan suatu pencapaian yang patut dibanggakan dan tentu saja layak dirayakan.

Tentu saja, pencapaian ini tidak terlepas dari dukungan dan bimbingan para guru pembimbing yang telah memberikan segala yang mereka miliki untuk membantu para siswa mencapai kesuksesan. Selain itu, kerja keras dan semangat belajar yang tinggi dari para siswa juga menjadi faktor utama dalam mencapai prestasi ini.

Sekali lagi, kami ucapkan Selamat dan sukses atas kelulusan siswa siswi SMK Negeri 2 Sukorejo.

Semoga ilmu yang didapat selama 3 tahun ini berkah dan bermanfaat.

Jangan lupa selalu jaga nama baik dan almamater sekolah tercinta. Kelulusan bukan akhir dari segala cita-cita, jadikan pencapaian ini sebagai awal yang baik untuk mencapai impian dan cita-cita yang lebih tinggi.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Search

Popular Posts

  • Alhamdulillah, 393 Siswa SMKN 2 Sukorejo LULUS 100%
    Alhamdulillah, 393 Siswa SMKN 2 Sukorejo LULUS 100%

    Seluruh SMA/SMK di Indonesia mengumumkan kelulusan siswa kelas XII pada Senin (05/05/2025). Pengumuman ini merupakan momentum yang sangat ditunggu, tidak terkecuali bagi siswa SMK Negeri 2 Sukorejo. Kegiatan ini dilakukan setelah sebelumnya seluruh siswa ditentukan kelulusannya melalui rapat yang dipimpin oleh kepala sekolah, wakil kepala sekolah, wali kelas, dan dewan guru SMK Negeri 2 Sukorejo.…

  • Pengumuman Kelulusan SMKN 2 Sukorejo Tahun Ajaran 2024/2025
    Pengumuman Kelulusan SMKN 2 Sukorejo Tahun Ajaran 2024/2025

    Halo Siswa-siswi Kelas XII SMKN 2 Sukorejo ! Setelah kalian tiga tahun menempuh pendidikan di SMK Negeri 2 Sukorejo, maka saatnya kita menantikan hasil Kelulusan. Apapun pencapaiannya, semoga kalian berhasil dan dapat lulus 100%.  Namun harap bersabar ya, karena Pengumuman baru dapat dilihat pada hari Senin tanggal 5 Mei 2025 mulai pukul 18.00 WIB Siswa…

  • Rapat Pleno Kelulusan Kelas XII SMK Negeri 2 Sukorejo
    Rapat Pleno Kelulusan Kelas XII SMK Negeri 2 Sukorejo

    Rapat pleno kelulusan peserta didik kelas XII tahun ajaran 2024/2025 digelar di ruang E3 pada hari Rabu, 30 April 2025 pukul 11.00 WIB. Rapat pleno tersebut diikuti oleh seluruh wali kelas XII dan bapak/ibu guru yang mengampu mata pelajaran di kelas XII. Dengan agenda acara laporan wali kelas XII, dengar pendapat guru mata pelajaran pengampu…

Categories